Cegah Dini Bahaya Kebakaran, Babinsa Karangjati Ngawi Sosialisasikan Kepada Warga Binaan

Berita ngawi3 Dilihat

Cegah Dini Bahaya Kebakaran, Babinsa Karangjati Ngawi Sosialisasikan Kepada Warga Binaan

 

Ngawi,detikindo24.com – Babinsa Koramil 0805/05 Karangjati Kodim 0805/Ngawi Serda Ghofur melakukan komsos dengan mitra Babinsa untuk sosialisasi deteksi dini dan cegah dini kepada warga binaan tentang bahaya kebakaran. Komsos ini di lakukan di wilayah Desa Danguk Kecamatan Karangjati, Rabu (12/07/2023).

Komsos dengan mitra Babinsa sekaligus menjaga hubungan baik dan penuh keakraban dalam rangka menunjang tugas pokok Babinsa sebagai aparat teritorial.

Kegiatan Komsos Serda Ghofur tersebut sebagai sarana untuk kebersamaan dan kekompakan antara

Babinsa dan warga masyarakat yang yang menjadi mitra karib, Komsos Babinsa bertujuan untuk mencari data maupun fakta serta mengetahui perkembangan situasi di wilayah.

“Komsos secara rutin akan menumbuhkan kebersamaan antara Babinsa dan warga sehingga segala sesuatu yang terjadi di wilayah terhadap hal negatif dapat dilakukan deteksi dini dan cegah dini,” ujarnya.

“Dengan adanya mitra Jaring teritorial deteksi dan cegah dini dengan mudah dapat dilakukan dalam menghadapi berbagai kerawanan yang terjadi di wilayah binaan.

Tinggalkan Balasan